JAWA TENGAHKUANSING

Ketika Bupati Kuansing H. Mursini Dilantik Pendekar Madya Tapak Suci Muhammadiyah Periode 2018 – 2023

 

KARIMUNTODAY.COM,YOGYAKARTA – Pelantikan Tapak Suci Putera Muhammadiyah Periode 2018 – 2023 kian menambah catatan penting keorganisasian Mursini, yang pagi Sabtu (27/10/2018) ini secara resmi dilantik sebagai Pendekar Madya oleh Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Dr. H.Haedar Nasir,M.Si yang juga sebagai Pendekar Utama Tapak Suci Muhammadiyah di Puro Pakualaman Yogyakarta.

Dengan menggunakan pakaian pencak silat khas Tapak Suci Muhammadiyah berwarna merah dan peci hitam, Mursini dilantik langsung oleh Ketua Umum Pimpinan Pusat Tapak Suci Putera Muhammadiyah, Haedar Nasir. Sebagai insan Muhammadyah sejak lama, tokoh Muhammadiyah asal Kuansing itu merasa terharu karena turut serta ambil bagian di Kepengurusan Tapak Suci Putera Muhammadiyah Periode 2018 – 2023 kedepan.

“Saya berjanji membantu mempromosikan beladiri asli bangsa Indonesia ini. Tapak Suci milik kita dan milik Indonesia yang harus dikembangkan,” ucap Mursini yang didampingi oleh Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kuansing Dr.Agus Mandar,S.Sos.M.Si dan Wakil Ketua Pimpinan Pusat Tapak Suci Bidang Pembinaan Anggota dalam dan luar negeri Aldia Witra SE,M.I.Kom asal riau.

Sementara Haedar Nasir dalam sambutannya, beliau ingin agar seni belanegara asli Indonesia ini bisa diminati para generasi muda di seluruh negeri. “Pelantikan tersebut sebagai momen pembelajaran kaderisasi untuk generasi penerus. Bersemangat dalam juang dakwah melalui Tapak Suci dimana pun dan kapanpun,” tegasnya.

Sri Paduka Pakualam X sebagai warga kehormatan yang juga selaku tuan rumah. Pada acara pelantikan ini, juga dibagikan bonus kepada atlit dan pelatih tapak suci yang berhasil dalam Asian Games 2018. Dia adalah Candra Pratama, Atlit Tapak Suci Putera Muhammadiyah asal Pulau Kalimantan sang peraih medali emas Asian Games, yang telah mencapai sebuah prestasi luar biasa hingga membawa nama harum Indonesia di kancah internasional.

Pelantikan ini cukup membahagiakan dan berkesan. Semoga dapat istiqomah dan berkesinambungan.(*)

Laporan   : Roder

Editor      : Indra H Piliang

Loading...
 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close
Close