SUMATERA UTARA
Kapolres Tebing Tinggi Pimpin Pelaksanaan Penjaringan Masyarakat Yang Akan diVaksin
KARIMUNTODAY.COM, TEBING TINGGI – Kapolres Tebing Tinggi AKBP Mochamad Kunto Wibisono, S.H.,S.IK.,M.Si memimpin pelaksanaan penjaringan masyarakat yang akan divaksin, pada hari Kamis (17/03/2022) sekitar pukul; 08.30 Wib bertempat di Jln.Thamrin (Depan Irian Market) Kota Tebing Tinggi – Sumut.
Selanjutnya menghimbau kepada masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan sesuai dengan anjuran pemerintah dan menghimbau masyarakat agar tetap mematuhi rambu” lalu lintas. Kepada masyarakat yang belum melaksanakan vaksinasi diarahkan untuk mengikuti kegiatan vaksinasi digerai vaksinasi Polres Tebing Tinggi.
Hadir dalam kegiatan yakni, Kapolres Tebing Tinggi AKBP Mochamad Kunto Wibisono, S.H, S.I.K, M.Si, Kasat Lantas AKP Dhoraria S. Simanjuntak, S.H.,M.H, KBO Sat Lantas Iptu Bambang Irawan, KBO Sat Samapta Ipda Gatot Priadi, Personil Polres Tebing Tinggi. (MS)
Loading...