SUMATERA UTARA

Pembunuhan di Paya Pasir, Polres Tebingtinggi Dalami Motifnya

KARIMUNTODAY.COM, SERGAI –  Polres Tebingtinggj mendalami kasus pembunuhan seorang suami inisial S (70) terhadap istrinya sendiri Ernawati (58), yang terjadi di Desa Paya Pasir Kecamatan Tebing Syahbandar Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) – Sumut.

Polres Tebingtinggi yang menerima informasi tersebut, langsung menurunkan anggotanya dari Polres Tebingtinggi dan Polsek Tebingtinggi untuk mengamankan lokasi dan mencari motif dari pembunuhan tersebut.

Seperti keterangan Kasi Humas Polres Tebingtinggi AKP Agus Arianto, Sabtu (10/02/2024), bermula personel SPKT Polres Tebingtinggi mendapat informasi dari personel Polsek Tebingtinggi pada Jumat (09/02/2024) sekitar pukul 16.00 WIB yang menyebutkan telah terjadi pembunuhan didalam sebuah rumah masyarakat di Desa Paya Pasir Kecamatan Tebing Syahbandar Kabupaten Sergai.

Kemudian personel Polres Tebingtinggi mendatangi lokasi untuk cek dan olah TKP. Sesampainya dilokasi, petugas melihat didalam rumah adanya seorang wanita bernama Ernawati (58) sudah tergeletak dengan posisi telungkup dan meninggal dunia dengan luka robek dikepala bagian belakang.

Tidak jauh dari korban, petugas menemukan suami korban (pelaku) berada didalam kamar tidur sudah dalam keadaan kritis dengan posisi telentang ditempat tidur, dengan kondisi perut luka robek dan berlumuran darah.

Petugas kemudian membawa pelaku dan korban ke RS Bhayangkara Tebingtinggi untuk pertolongan pertama dan keperluan visum. Dari TKP ditemukan 1 buah Kapak yang berada disamping korban, 1 buah pisau diatas meja makan dan 1 buah kabel sepanjang 5 meter.

“Hingga hari ini kondisi pelaku masih dalam keadaan kritis sehingga belum bisa diminta keterangan dan petugas Polres Tebingtinggi masih mendalami kasus pembunuhan tersebut. Petugas juga sudah memeriksa beberapa orang saksi dan melakukan olah TKP untuk kepentingan penyidikan”, sebut Kasi Humas. (MS)

Loading...
 

Tags
Close
Close