KARIMUNTODAY.COM. KANDIS, SIAK – Camat Kandis, Irwan Kurniawan S SOS MM didampingi Kapolsek Kandis, Kompol Panangian Samosir SH, Danramil Kandis, Kapten Inf Bukti Sitepu juga Korwilcam Disdikbud Kandis, Syu Yanto SPd membuka Pekan Olahraga Seni dan Dakwah (Porseda) II Tahun 2019 tingkat Provinsi Riau dilapangan Ponpes Jabal Nur Kandis pada Jum’ad, (05/04/2019).
Ustadz Robithoh Alamhadi Faisal SHi MHi selaku Ketua Panitia Porseda II yang juga merupakan pimpinan Ponpes Jabal Nur dalam laporannya menyampaikan, “Kegiatan Porseda ini merupakan wujud kepedulian kita terhadap perkembangan minat para pelajar terhadap olahraga seni dan dakwah. Untuk itu kegiatan ini sangat penting dan perlu kita laksanakan sebagai event tetap pada setiap tahunnya,” jelasnya.
Camat Irwan sendiri saat sambutannya mengatakan, “sekolah sebagai lembaga penyelenggara pendidikan, dituntut agar selalu menciptakan keseimbangan antara pembinaan aspek akademis dan non akademis dengan membuka program dan kesempatan kepada para siswa untuk mengembangkan kreativitas dan prestasinya di bidang olahraga sebagai wujud pengembangan minat dan bakat para siswa,” tuturnya.
Masih menurut Camat Irwan, “Dalam konteks yang lebih luas, bahwa dengan pelaksanaan Porseda ini, diharapkan mampu membangun citra Ponpes Jabal Nur selaku tuan rumah khususnya sebagai lembaga pendidikan yang potensial untuk meningkatkan kualitas sumber daya umat islam dan juga sebagai wahana syiar islam. Kemudian dalam kurun waktu tertentu mampu meningkatkan daya saing madrasah melalui performa penguasaan iptek dan wawasan keagamaan yang luas dan komprehensip, dimana para gilirannya masyarakat akan menilai bahwa madrasah mampu bersaing di tengah-tengah kehidupan masyarakat yang futuristik dan globalistik,” tambah Camat Irwan.
Korwilcam Disdikbud Kandis sendiri dalam kesempatan tersebut menghimbau kepada anak-anak para peserta Porseda II se Riau itu untuk bersikap sportif dalam mengikuti lomba, “lomba ini sebagai wahana aktualisasi dan ekspresi kemampuan dan bakat para siswa peserta lomba, namun juga harus menjunjung tinggi nilai persahabatan dan persaudaraan. Utamakan “ukhuwah islamiyah” dan “ukhuwah wathoniyah”. Menjadi juara dalam lomba ini memang pasti menjadi harapan anda sekalian, namun kemenangan yang hakiki sesungguhnya sudah kalian raih, manakala sikap dan akhlak kita semakin hari semakin baik dan dapat memberikan faedah yang sebesar-besarnya terhadap kehidupan masyarakat yang lebih bertabat,” tutur Syu Yanto SPd,
Korwilcam Disdikbud Kandis. Porseda se Riau tingkat SD dan SMP sederajat yang memperlombakan Futsal, Takraw, Tahfidz juz 30, Puisi dan Kaligrafi untuk tingkat SD sederajat dan Futsal, Takraw, Volly, Pidato, Kaligrafi dan Murottal Al Qur’an untuk tingkat SMP sederajat, diagendakan ditutup pada esok hari tepatnya Ahad, (07/04/2019). Dalam acara pembukaan tersebut, dalam laporan yang disampaikan pada Awak Media ini juga dihadiri oleh para Kepala Sekolah masing-masing peserta lomba.(*)
Laporan : (Fuji Efendi)
Editor : Indra H Piliang