BATAMKEPRIPILKADA 2020

Pasangan RAMAH Dapat Nomor Urut 2, Kamaludin : Ada Filosofi Tersendiri

KARIMUNTODAY.COM, BATAM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Batam menggelar rapat pleno terbuka terkait pengundian dan pencabutan Nomor urut untuk pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Batam pada kontestasi Pilkada 9 Desember 2020 mendatang. Yang dilaksanakan di Haris Hotel Batam Center, Kamis 24/9/2020.

Dalam pengundian nomor tersebut, pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Rudi-Amsakar dapat nomor urut 2,sedangkan pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Lukita-Basyid dapat nomor urut 1.

Menanggapi hal itu ketua tim pemenangan Rudi-Amsakar Achmad (RAMAH) kamaludin mengatakan syukur alhamdulilah bahwa RAMAH dapat nomor urut 2, Ini sesuai dengan yang kita harapkan.

“Ada filosofi tersendiri dengan nomor urut 2 ini,artinya sesuai lah dengan yang kita harapkan nantik nya. Rudi-amsakar RAMAH untuk 2 periode.” Ucap kamal saat ditemui dalam acara peresmian Kantor pemenangan di Sungai Panas.

Menurut Kamal, dengan keputusan nomor urut tersebut,tentunya sebagai tim pemenangan RAMAH harus kerja di lapangan supaya target kemenangan bisa kita raih bersama.

ketua tim pemenangan Rudi-Amsakar Achmad (RAMAH) kamaludin saat di kofirmasi wartawan.

Setelah itu kita lakukan doa bersama untuk menuju langkah kampanye agar jauhi fitnah sehingga terjadi kampanye yang aman dan kondusif,”tutur Kamal.

Ia menyebut tadinya relawan mau ikut mengantar ke acara pengundian namun kita larang, mengingat kondisi saat ini sedang dalam Covid-19 kami mengarahkan untuk menunggu di kantor pemenangan.

“Kami komitmen bersama agar mengikuti peraturan yang ada di Batam. Makanya tadi relawan dan simpatisan kita tidak ikut dalam pengundian nomor urut hanya perwakilan saja,”sebut dia.

Sedangkan untuk Relawan dan simpatisan RAMAH sendiri saat ini sangat banyak sekali ya, tentu kita menerima dari mana pun itu selagi niat untuk mendukung pasangan RAMAH.

“Alhamdulillah dukungan para relawan menginginkan kembali RAMAH untuk memimpin Batam itu sangat terlihat jelas,”terangnya.

Dijelaskannya, kami juga ingin menang besar,  tanpa mengecilkan orang lain, sesuai dengan slogan RAMAH ini tidak marah, kita berkampanye dengan baik.

Untuk itu, Kamal berharap kepada seluruh relawan dan simpatisan RAMAH, untuk menjaga diri jangan sampai terpancing emosi akibat dari kampanye di lapangan. Jauhi kampanye hitam,”pungkasnya.(*)

Penulis  : Dayat
Editor     : Lukman Hakim

Loading...
 

Tags

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close
Close