BATAMKEPRI

Timothy Tarman Resmi Daftarkan Diri Sebagai Calon Ketua BPD PHRI Kepri 2021-2026

KARIMUNTODAY.COM, Batam – Pengusaha muda asal Batam,Timothy Tarman, BSc (Hons). MM, yang juga wakil ketua Kadin Kota Batam secara resmi mendaftarkan diri sebagai calon ketua Badan Pengurus Daerah (BPD) Perhimpunan Hotel dan Restauran Indonesia (PHRI) BPD Provinsi Kepri. 

Tarman langsung datang memberikan surat persyaratan untuk maju kepada panitia pelaksana Musyawarah Daerah (Musda) III BPD PHRI Provinsi Kepri, Rabu (1/9/21) di Hotel Beverly Batam.

Tarman mengatakan bahwa, pendaftaran dirinya sebagai calon ketua PHRI Kepri sebagai bentuk komitmen untuk membangun dan membangkitkan dunia industri pariwisata khususnya Kepulauan Riau. Dan ini juga berkat dukungan pelaku usaha perhotelan dan restoran.

“Saya mendaftarkan diri maju sebagai ketua PHRI Kepri juga atas dorongan sejumlah rekan rekan dari kalangan usaha perhotelan dan restoran, karena mereka melihat sinergi dirinya terhadap sektor perhotelan,”kata Timothy Tarman, BSc (Hons). MM, didampingi Ketua Organizing Committre, Yeyen Heryawan.

Ia mengungkapkan, baginya siapapun yang terpilih nantinya sebagai ketua PHRI Kepri, pada intinya bersama untuk membangun dunia pariwisata khususnya hotel dan restoran yang ada di Kepri ini.

“Nanti siapa pun yang terpilih, tidak perlu mau nomor satu atau dua, semua sama saja. yang penting mampu membangkitkan perekonomian yang bisa menciptakan lapangan kerja,”ungkapnya.

Tarman menjelaskan, selama pandemi ini dimana kawan kawan banyak yang menutup usahanya hanya Avava dan rekan rekan yang maju. Hingga dari sektor laundry box yang masih bertahan bahkan membuka outlet sampai 42 cabang di Kepri ini.

“Jadi, dari sini banyak orang merasa saya pribadi dengan bergabung atau mencalonkan sebagai ketua PHRI Kepri itu sudah membantu sektor pariwisata kedepannya,”jelasnya.

Disampaikannya, para teman teman juga berpesan kepada saya sendiri, dimana tugas dirinya agar bisa membantu membangkitkan sektor pariwisata yang ada di Batam khususnya Kepri.

“Saya merasa karena link ada, salah satunya di Singapore sangat besar, bahkan memiliki 150 ribu data base pariwisata yang masuk ke Batam. Kalau bisa link dengan baik, siapa yang tidak mungkin ini menjadi sebuah langkah baik,”ucap Tarmin yang juga pemilik AVAVA EXPRESS Hotel Nagoya Hill Batam.

Untuk itu, ia pun berharap agar melalui organisasi PHRI Provinsi Kepulauan Riau nanti agar seluruh anggota pengurus jika sudah terpilih sebagai ketua agar ikutlah bergabung. Karena lebih banyak manfaatnya jika sudah gabung organisasi perhotelan.(*)

 

Loading...
 

Tags
Close
Close