INDRAGIRI HILIRRIAUTEMBILAHAN

Wakil Ketua I DPRD Inhil, Terima Perwakilan Mahasiswa yang Menggelar Aksi demo

KARIMUNTODAY.COM, TEMBILAHAN – DPRD Kabupaten Indragiri Hilir melalui Komisi II menerima perwakilan mahasiswa yang berdemo didepan kantor DPRD terkait anjloknya harga komoditi kelapa, sawit dan pinang di kabupaten Inhil untuk rapat dengar pendapat diruangan bangar kantor DPRD, Kamis (08/09/2022).
 
Hadir diruangan tersebut Wakil ketua I DPRD Inhil Edi Gunawan S.E, M. Si ketua komisi II DPRD Ir. H. Amd. Junaidi An, M. Si, Dinas perdagangan, Dinas perkebunan, Bappeda, Polres Inhil diwakili Wakapolres, Pasi ops kodim Inhil, kasatpol PP Inhil.
 
Anjloknya harga komoditi tersebut dalam beberapa bulan yang lalu, sangat berdampak kepada para petani di Inhil yang hampir rata rata masyarakatnya kebanyakan adalah petani. Hampir disetiap hari keluh kesah petani diluapkan dimedia sosial dan didalam kehidupan bermasyarakat. Dan dari anjloknya harga komoditi tersebut sangat terasa bagi para pedagang yang ada di Inhil khususnya kota Tembilahan. Apalagi, ditambah dengan kenaikan harga BBM yang berakibat harga sembako dipasaran mulai pada naik sehingga membuat para petani makin sulit.
 
Untuk di ketahui data di Dinas perdagangan Inhil untuk harga rata-rata komoditi kelapa bulat/butiran pada bulan agustus Rp1.825/kg trun dibulan september Rp1.600/kg ditingkat pengumpul, pinang kering 100% stok gudang di bulan agustus Rp8.875/kg naik di bulan september menjadi Rp10.000/kg ditingkat pengumpul dan sawit TBS >10 tahun Rp1.250/kg naik dibulan september menjadi Rp 1.600/kg di tingkat pengumpul.
Wakil ketua I DPRD Inhil Edi Gunawan S.E, M. Si ketua komisi II DPRD Ir. H. Amd. Junaidi An, M. Si, Dinas perdagangan, Dinas perkebunan, Bappeda, Polres Inhil diwakili Wakapolres, Pasi ops kodim Inhil, kasatpol PP Inhil dan mahasiswa.
 Sehingga mahasiswa dari seluruh aliansi mahasiswa di inhil melakukan aksi demonstrasi damai untuk menyuarakan aspirasi dari masyarakat ke DPRD Inhil. Tuntutan aksi demonstrasi tersebut yaitu :
 
1. Menolak secara tegas kenaikan harga BBM.
 
2. Mendesak Presiden RI untuk melakukan transparansi anggaran bersubsidi.
 
3. Mendesak pemerintah untuk menstabilkan harga-harga kebutuhan pokok.
 
4. Mendesak pemerintah daerah untuk segera menstabilkan harga komoditas pertanian, seperti kelapa lokal, pinang dan kelapa sawit.
 
5. Memaksimalkan pembangunan infrastruktur di kabupaten Indragiri Hilir.
 
Dan pada akhirnya tuntutan mahasiswa tersebut ditanda tangani oleh seluruh korlap dan ketua DPRD kab. Inhil yang diwakili oleh wakil ketua I DPRD Edi Gunawan S.E, M. Si dan Ketua Komisi II Ir. H. Amd. Junaidi An, M. Si.
 
Wakil Ketua I DPRD Inhil Edi Gunawan saat dikonfirmasi mengatakan akan menindaklanjuti aspirasi dan permintaan dari teman teman mahasiswa tersebut.
 
” Kita akan Menindaklanjuti aspirasi dan permintaan dari teman teman mahasiswa, ” Singkat Ketua Komisi I Edi Gunawan.(adv)
Loading...
 

Tags
Close
Close