ACEH TIMURBATAMKEPRISUMATERA UTARA

Atlet Layar Batam Binaan Citramas Sukses Sumbang 2 Emas dan 2 Perak di PON XXI Aceh – Sumut

KARIMUNTODAY.COM, BATAM – Atlet layar binaan Citramas sukses mengharumkan nama Provinsi Kepulauan Riau di Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh – Sumut 2024.

Sebanyak empat atlet layar Citramas berhasil menyumbangkan dua emas dan dua perak pada ajang olahraga tertinggi di Indonesia tersebut.

Keempatnya adalah Ahmad Zainuddin yang meraih emas pada Kelas ILCA 7 putra, Keyca Okta Fira yang berhasil meraih emas Kelas OPTIMIST putri, Ariel Maulana pada Kelas ILCA 6 putra yang meraih perak, dan Rizky Marvel pada Kelas OPTIMIST putra yang sukses meraih perak.

Ketua Umum Persatuan Olahraga Layar Seluruh Indonesia (Porlasi) Kepri, Michael Wiluan mengapresiasi perjuangan seluruh atlet yang mayoritas pendatang baru.

Menurut Mike, ini adalah prestasi yang menjadi kebanggaan tersendiri baginya.

“Persiapannya kurang lebih setahun karena pembinaan kembali mulai dari nol dengan pelatih baru. Saya mengucapkan terima kasih kepada para atlet serta dukungan dan doa dari para orangtua atlet,” ujarnya, Sabtu (21/9/2024).

Mike juga mengucapkan terima kasih atas perhatian dari Pemerintah Provinsi Kepri dan Kota Batam melalui KONI.

Ia menambahkan, para pembina dan pengurus dari Porlasi Kepri akan terus melanjutkan program pelatihan agar dapat menorehkan prestasi yang lebih membanggakan para penyelenggaraan PON berikutnya.

“Kami selalu berkomitmen dalam mendukung pembinaan atlet. Prestasi ini adalah hasil dari perjuangannya,” tutup Mike.

Senada, Pembina Porlasi Kepri, Djoko Pramono menjelaskan bahwa program pelatihan secara intensif telah dimulai sejak bulan Januari sampai bulan Mei 2024.

Dimana, pelatda mandiri mendapat bantuan dari CSR (Corporate Social Responsibility) Citramas di Kawasan Pariwisata Nongsa Point Marina (NPM) & Nongsa Resort.

“Pengurus Porlasi Kepri juga mengirimkan atlet guna mengikuti try out pada kejuaraan Terengganu Sailing Championship di Malaysia dan try out Internasional Jakarta Sailing Championship 2024 di Ancol (Jakarta),” jelasnya.

Semangat bertanding atlet juga semakin bertumbuh seiring dengan kehadiran Djoko Pramono langsung ke Aceh guna memberikan pengarahan dan motivasi selama bertanding.

“Keberhasilan ini juga atas dukungan bantuan peralatan berupa layar dan pelengkap lainnya dari Citramas dan KONI Kepri,” pungkasnya.

Berikut daftar atlet layar yang sukses menorehkan prestasi di PON XXI :

1. Ahmad Zainuddin kelas ILCA 7 Putra – medali Emas

2. Keyca Okta Fira kelas OPTIMIST Putri – medali Emas

3. Ariel Maulana kelas ILCA 6 Putra – medali Perak

4. Rizky Marvel kelas OPTIMIST Putra – medali Perak

5. Dilla Adilya Safitri kelas ILCA 6 Putri – rangking 4

6. Lucky Novriansyah kelas ILCA 4 Putra – rangking 4

7. Vikri Gunawan & Rezky Andrean kelas INT 420 Putra – rangking 5

8. Shinty Bella Mahdalena & Adis Saputri kelas INT 420 Putri – rangking 5 (*)

Loading...
 

Tags
Close
Close