SUMATERA UTARA
Bhabinkamtibmas Polsek Sipispis Cooling System Dan Sampaikan Pesan Kamtibmas
KARIMUNTODAY.COM, SERGAI – Bhabinkamtibmas Polsek Sipispis Polres Tebingtinggi Aiptu Iwan Kukuh Santoso menyampaikan sejumlah pesan kepada warga saat melaksanakan sambang dan cooling system jelang Pemilu 2024 di Dusun II Desa Bajadolok Kecamatan Sipispis Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) – Sumut, Jumat (26/01/2024).
Aiptu Iwan menyampaikan kepada warga agar lebih bijak dan diutamakan mencari sumber yang benar dan terpercaya dalam menyikapi informasi – informasi yang sedang beredar di media sosial apalagi dalam menghadapi proses tahapan Pemilu 2024.
“Saring dahulu setelah itu share/mengupdate segala informasi maupun berita yang beredar di media sosial sehingga tidak termakan informasi/berita hoax atau berita bohong,” pesannya.
Selanjutnya menyampaikan kepada warga dalam menghadapi proses tahapan Pemilu 2024 agar bersama – sama menjaga kamtibmas yang aman, sejuk dan damai di lingkungan desa.
“Walaupun hak pilih berbeda satu sama lain janganlah menjadi pemicu terjadinya perpecahan dan tidak saling tegur sapa apalagi membawa isu SARA (suku, agama, ras dan antar golongan) guna terwujudnya demokrasi yang aman damai dan warga sejahtera menuju Indonesia Emas 2045,” papar Aiptu Iwan.
Dalam hal ini, Bhabinkamtibmas tetap berkordinasi dengan perangkat desa, para tokoh tokoh dan warga desa dalam menjaga situasi harkamtibmas. (MS)