
KARIMUNTODAY.COM, BENGKALIS – Pemerintah Desa suka maju Kecamatan Bantan Kabupaten Bengkalis gelar pelatihan keterampilan Berbasis Potensi Desa atau Ekonomi Masyarakat bagi pemuda ,pemudi dan Kaum ibu-ibu Rumah Tangga Desa Sukamaju Kegiatan dipusatkan di gedung pertemuan desa Suka maju Kamis (04/01/2024).
Hadir dalam kegiatan Sekretaris Desa, Perangkat Desa dan beberapa peserta Yang ikut pelatihan Desa suka maju.
Pelatihan tersebut langsung di buka oleh Penjabat (Pj) Kepala Desa Suka maju Zulfahmi Spd.l dalam sambutannya mengatakan pelatihan Berbasis Potensi Desa Dan Ekonomi Masyarakat ini terselenggara dari program pemerintah Kabupten bengkalis melalui program bermasa satu desa satu milyar Tahun 2023 yang lalu

Program ini merupakan program lanjutan dari kepala desa yang lama “Program ini saya sebagai Pejabat kades yang baru diDesa Sukamaju hanya melanjutkan program program yang sudah direncanakan, Alhamdulillah pada tahun 2024 ini kita bisa menyelenggarakan nya kegiatan tersebut.terangnnya.
Zulfahmi berharap dengan kegiatan ini pemuda dan pemudi di Desa Suka maju ini lebih mandiri dan dapat meningkat ekonominya.
“Ikuti pelatihan dengan baik sehingga nantinya apa yang di sampaikan oleh narasumber bisa di terapkan di tengah masyarakat dan juga bisa nantinya menjadi sebuah peluang usaha,” untuk membangkitkan ekonomi kita khususnya didesa Suka maju ini, pungkasnya..(My)
