KARIMUNTODAY.COM, TELUK KUANTAN – Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kuantan Singingi (Kuansing), Hadiman SH.,MH bersama dengan Kepala Seksi (Kasi) Perdata dan Tata Usaha Negara (Datun), Billie Christhoper Sitompul SH MH, Kasi Intelijen Rinaldy dan Jaksa Pengacara Negara meninjau langsung pelaksanaan pembangunan sebagai bentuk Pendampingan Hukum terhadap pembangunan yang dilaksanakan dengan uang negara ataupun daerah, Selasa (02/11/2021) di Seputara Arena Pacu Jalur Teluk Kuantan.
Salah satunya, pada kegiatan Pembangunan Gedung Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Kesehatan Puskesmas Teluk Kuantan yang dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau Tahun Anggaran (TA) 2021.
Kajari Kuansing Hadiman, SH.,MH melalui Kasi Datun Billie Christhoper Sitompul SH MH membenarkan kegiatan tersebut, Selasa (02/11/2021) usai Peninjauan Realisasi Pembangunan Gedung UPTD Kesehatan Puskesmas Teluk Kuantan tersebut.
“Kejaksaan Negeri Kuantan Singingi melakukan peninjauan langsung ke lapangan di lokasi proyek sekaligus monitoring evaluasi,” ujar Kasi Datun.
Dimana hal tersebut, sambung Kasi Datun Kejari Kuansing, bertujuan sebagai upaya pencegahan terjadinya praktek tindak pidana korupsi terhadap kegiatan pengadaan barang dan jasa pemerintah.
“Tujuan dilakukannya pendampingan hukum oleh Kejaksaan Negeri Kuantan Singingi adalah upaya pencegahan tindak pidana korupsi terhadap kegiatan pengadaan barang dan jasa pemerintah agar kegiatan pembangunan tepat waktu, tepat biaya, tepat mutu dan tepat manfaat,” terang Billie. (Roder alparo)