KARIMUNTODAY.COM, KUNDUR – Dalam memantapkan ketahanan pangan keluarga di tengah pandemi Corona Virus Disease (Covid-19) warga Kundur yang berdomisili tepatnya dijalan gelora Kecamatan Kundur memanfaatkan halaman rumahnya sebagai tempat menanam sayur-mayur.
Pengembangan pertanian dengan memanfaatkan halaman rumah untuk memenuhi kebutuhan pangan keluarga, selain bisa dijadikan untuk meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan keluarga.
Manda salah seorang warga dijalan gelora Kelurahan tanjung batu Kecamatan Kundur yang memanfaatkan halaman rumahnya sebagai tempat menanam sayur mayur, saat dijumpai karimuntoday.com Jum’at (11/12/2020) mengatakan.
Dikatakan Manda, selain untuk menciptakan ketahanan pangan, kegiatan berkebun dihalaman rumah juga dapat mengisi waktu, apalagi kondisi saat ini penyebaran Covid-19 sekarang ini yang mengharuskan kita untuk lebih banyak berada dirumah ketimbang diluar.
Dengan demikian untuk mengisi waktu dirumah saat pandemi Covid-19, Manda menghimbau agar saudara-saudara kita untuk merubah budaya yang dulunya kita biasa bercocok tanam menggunakan lahan yang luas, marilah saat pandemi ini kita manfaatkan halaman rumah untuk bercocok tanam mengingat pandemi Covid-19 yang masih belum berakhir, tutur Manda pada karimuntoday.com Jum’at (11/12/2020).(*)