JAWA TENGAH

Husada Hospital Berikan Petolongan Untuk Masyarakat Lebanon

KARIMUNTODAY.COM, LIBANON – Husada Hospital Satgas Yonmek TNI KONGA XXIII-R bekerjasama dengan Staff CIMIC (Civil Military Coordination) Satgas mulai beraksi membantu masyarakat yang sakit di daerah misi, bertempat di klinik UNP 7-1 yang terletak di desa Adchit Al Qusayr, Libanon Selatan pada hari Rabu (6/3/2023), minggu kemarin tiga hari setelah rombongan gelombang pertama sampai di Libanon.

Komandan Satgas Yonmek TNI KONGA XXIII-R Unifil Kolonel Inf Ragung Ismail Akbar menyampaikan bahwa kegiatan medical assistence merupakan salah satu kegiatan yang positif dan bersifat humanis.

Husada Hospital Satgas Yonmek TNI KONGA XXIII-R bekerjasama dengan Staff CIMIC Satgas mulai beraksi membantu masyarakat yang sakit di daerah misi, bertempat di klinik UNP 7-1, Rabu (6/3/2023), minggu kemarin.

“Dengan memberikan pertolongan kepada masyarakat Libanon yang sedang sakit dan membutuhkan bantuan kita, ditengah-tengah situasi yang masih rawan ini, kita berusaha semaksimal mungkin untuk dapat menolongnya”, terang Dansatgas ditemui disela-sela kegiatan di Adchit Al Qusaiyr, Selasa (12/03/2024).

Suasana Husada Hospital Satgas Yonmek TNI KONGA XXIII-R bekerjasama dengan Staff CIMIC Satgas mulai beraksi membantu masyarakat yang sakit di daerah misi, bertempat di klinik UNP 7-1, Rabu (6/3/2023), minggu kemarin.

Dokter Husada Hospital Letda Ckm dr. Ridho dan Letda Ckm dr. Putri memberikan bantuan obat kepada masyarakat sipil yang menderita sakit.

Kasi Cimic Mayor Chk Eka Yudha K, S.H. dan Pasi Cimic Ltt Chk Danang Setyadi, S.H. mendapat informasi ada warga sipil yang menderita sakit dari Language Assistance Mr. Asmar dan kemudian di ajak berobat ke klinik Husada.

Suasana Husada Hospital Satgas Yonmek TNI KONGA XXIII-R bekerjasama dengan Staff CIMIC Satgas mulai beraksi membantu masyarakat yang sakit di daerah misi, bertempat di klinik UNP 7-1, Rabu (6/3/2023), minggu kemarin.

Kasi Cimic menyampaikan, “Dikarenakan situasi yang masih belum stabil di Libanon sehingga, Tim Medis tidak bisa mendatangi pasien, oleh karena itu warga yang berobat datang ke klinik Husada di UNP 7-1 untuk mendapatkan pengobatan”, terangnya.

Diharapkan keberadaan Satgas kita selain menjadi penjaga perdamaian (peace keeper) juga dapat bermanfaat dan membantu masyarakat sipil di daerah misi. (PenSatgasXXIII-R/Red)

Loading...
 

Tags
Close
Close