SUMATERA UTARA

Gawat !!! Sampah Medis Puskesmas Payalombang Ditemukan Berserak di Tempat Sampah

KARIMUNTODAY.COM, SERGAI – Gawat !!! Sampah medis di UPT. Puskesmas Payalombang ditemukan berserak dan berkamuplase di tempat sampah. Hal ini terpantau media pada Senin (26/08/2024), saat media ini berkunjung ke UPT. Puskesmas Payalombang yang belaramat di Jalan Besar Dusun XV Desa Payalombang Kecamatan Tebingtinggi Kabupaten Serdangbedagai (Sergai) – Sumut ini.

Ditemukan, tumpukan sampah medis ditempat sampah yang lokasinya tertutupi semak semak, tepat dibelakang alat insinator.

Tumpukan sampah tersebut bercampur dengan sampah umum. Diduga sampah ini tidak dikelola dengan baik.

Hal ini pun coba dikonfirmasi awak media ini kepada Kepala UPT. Puskesmas Payalombang Krisnawati Situmorang, S.Tr. Keb., M.K.M., dihari yang sama, namun seorang petugas pria yang berada di meja piket saat itu mengatakan Kapus tidak ditempat.

Kembali awak media ini mencoba mengkonfirmasi Kapuskesmas Payalombang Krisnawati Situmorang, S. Tr. Keb., M.K.M., Kamis (29/08/2024) sekira pukul 09.45 WIB, namun kembali seorang petugas wanita yang berada dimeja loket mengatakan Kapus sedang kelapangan.

“Kapus sedang kelapangan pak, ke Desa”, ucapnya.

Saat dihubungi melalui seluler, Kapuskesmas Payalombang Krisnawati Situmorang, S. Tr. Keb., M.K.M., mengatakan, saya sedang diluar pak, kelapangan, didesa, ucap kapus.

Ditanya tentang berapa kali sampah medis Puskesmas Payalombang dikirim ke pihak ke 3, ia terkesan berang.

“Bukan hak bapak bertanya berapa kali sampah medis itu dikirim”, ketusnya kepada media.

Hingga Kamis (29/08/2024) pagi, temuan tumpukan sampah medis ini masih ada.

Kepada pihak yang berwenang dan APH agar segera mengambil sikap tegas terkait temuan ini. Jelas sekali hal ini sudah tidak sesuai dengan aturan yang ada.

Dan diminta kepada pihak Dinas Kesehatan Kabupaten Serdangbedagai agar menindak lanjuti temuan. Serta segera mengevaluasi kinerja Krisnawati Situmorang, S.Tr. Keb., M.K.M. (MS)

Loading...
 

Tags
Close
Close