KEPRILINGGAPILKADA 2020
Kampanye di Pancur, Suryani Sambangi Majelis Taklim di Rantau Panjang dengan Speed Boat

KARIMUNTODAY.COM, LINGGA – Jumat (16/10/2020) sore Suryani Cawagub Kepri Nomor Urut 2 yang berpasangan dengan Cagub Isdianto berkampanye di Kelurahan Pancur, Lingga Utara dan menyempatkan waktu untuk berkunjung ke Desa Rantau Panjang menggunakan speed boat.
Suryani memenuhi undangan silaturahmi Majlis Taklim Desa Rantau Panjang Kecamatan Lingga Utara dan bercengkrama akrab bersama warga.
Warga Rantau Panjang pun menyambut gembira dan menyampaikan rasa syukur serta terima kasih kepada Suryani yang telah memenuhi undangan mereka.

Mereka berharap memiliki figur yang perhatian dengan wilayah pulau terutama Rantau Panjang, yang kelak menjadi pemimpin di Provinsi Kepulauan Riau ini.
Suryani pun tak kalah gembiranya dapat menyempatkan waktu di antara agenda kampanye untuk mengunjungi warga meski harus menempuh perjalanan laut dengan speed boat dari pulau satu ke pulau lain di Kabupaten Lingga.(*/rls)
