SUMATERA UTARA

Waka Polres Tebing Tinggi Pimpin Pelaksanaan Apel Penjaringan Masyarakat Yang Belum Melaksanakan Vaksinasi

KARIMUNTODAY.COM,TEBING TINGGI – Waka Polres Tebing Tinggi Kompol Asrul Robert Sembiring,S.H.,M.H, memimpin pelaksanaan Apel Penjaringan Masyarakat Yang Belum Melaksanakan Vaksinasi, pada Selasa (24/05/2022) sekitar pukul: 08.15 Wib sampai dengan selesai di Seputaran Kota Tebing Tinggi.
 
Setelah pelaksanaan apel dilanjutkan dengan penjaringan masyarakat yang belum melaksanakan vaksinasi baik dosis I, dosis II maupun dosis III. Selanjutnya mengarahkan masyarakat untuk melaksanakan vaksinasi di gerai vaksinasi Klinik Polres Tebing Tinggi.
Personil Polres Tebing Tinggi tengah memberikan himbauan kepada masyarakat agar tetap menerapkan protokol kesehatan sesuai dengan anjuran pemerintah dengan cara 5M.
 Selain itu tim juga memberikan himbauan kepada masyarakat agar tetap menerapkan protokol kesehatan sesuai dengan anjuran pemerintah dengan cara 5M.
 
Hadir dalam kegiatan, Waka Polres Tebing Tinggi Kompol Asrul Robert Sembiring,S.H.,M.H, Kabag Log, Kompol Parlindungan Pangaribuan, Kasat Narkoba, Akp Happy Margowati Suyono,S.IK, Kasat Lantas Akp Dhoraria Simanjuntak, S.H.,M.H, Kasat Reskrim Akp Rudianto Silalahi, S.H.,M.H, Kasi Propam Akp Jamintar Butarbutar, Para Perwira dan Tim UKL. (MS)
Loading...
 

Tags
Close
Close