KARIMUNTODAY.COM, KARIMUN – Kurang lebih 200 orang personil gabungan dilibatkan untuk melakukan pengamanan penetapan calon bupati dan wakil bupati terpilih, H. Aunur rafiq dan H. Anwar Hasyim yang akan di tetapkan oleh KPUD Kabupaten Karimun, Provinsi Kepri di metting room Hotel Aston Minggu (21/3/2021).
Hal tersebut dikatakan Kapolres Karimun melalui Wakapolres Karimun, Kompol, Ricky kepada karimuntoday.com, Minggu (21/3/2021), Ya untuk melakukan pengamanan pada kegiatan penetapan calon bupati dan wakil bupati karimun terpilih kita mengerahkan sebanyak 200 orang personil dari beberapa unsur di antaranya, dari Polres karimun sendiri dan dari TNI serta di bantu oleh Satpol PP.
“ Kita harapkan kegiatan ini berjalan dengan lancer dan sukses tanpa suatu kendala apapun seperti yang kita harapkan,” ucap wakapolres
Ditambahkanya lagi, saat ini di sekitar hotel aston serta pintu masuk telah dijaga ketat oleh personil gabungan untuk menjaga hal-hal yang tidak di inginkan dan juga untuk keamanan paslon serta komisioner KPUD serta pihak berkompeten kita telah mengerahkan pasukan brimob untuk melakukan sterilisasi di tempat dimana akan dilakukan kegiatan penetapan paslon,” Imbuhnya (*)