SUMATERA UTARA
Kecamatan Sipispis Sergai Gelar Rembuk Stunting
KARIMUNTODAY.COM, SERGAI – Kecamatan Sipispis Kabupaten Sergai menggelar rembuk stunting, pada Senin (25/07/2022) di Kantor Desa Silau Padang Kecamatan Sipispis Kabupaten Serdang Bedagai – Sumut.
Dalam kegiatan tersebut Waka Polsek Sipispis Iptu Ganda S Manullang turut hadir pada acara yang berlangsung tersebut.
Selain Waka Polsek, juga hadir Kepala Seksi Kesehatan Keluarga dan Gizi Dinas Kesehatan Kab. Serdang Bedagai Ratna Sari SST, Kepala Seksi Kesehatan Kesejahteraan Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat Bappeda Kab. Serdang Bedagai Taufiq Saleh SS, Analis Bappeda Kab. Serdang Bedagai Supiani D, Sekcam Kec. Sipispis Herbin Damanik SE, mewakili Kepala Puskesmas Kec. Sipispis dr Putri Ananda, Serka Moradin Silalahi Babinsa Koramil 15 Sipispis dan Kepala Desa serta perangkat desa seluruh Kec. Sipispis.
Acara Rembuk Stunting Kecamatan Sipispis dibuka Sekcam Sipispis Bapak Herbin Damanik dan dilanjutkan dengan penandatanganan pelaksanaan sikronisasi, Sinergisme dalam konvensi percepatan pencegahan dan penanggulangan Stunting tingkat Kecamatan Sipispis Kabupaten Serdang Bedagai.
Dalam Kegiatan tersebut berlangsung dengan tetap mematuhi protokol kesehatan 5M. (MS)
Loading...