KARIMUNTODAY.COM, KUNDUR – Partai Golkar Kabupaten Karimun, Provinsi Kepri sebagai partai yang mendapat kursi terbanyak pada pileg tahun 2019 lalu sudah pasti akan menduduki posisi Ketua di DPRD, Partai Golkar dengan jumlah 8 kursi telah memproyeksikan 4 orang calon nama yang diusulkan oleh DPD Tingkat II Partai Golkar Karimun ke DPD Tingkat I Partai Golkar di Tanjungpinang yang nantinya 4 nama tersebut akan di serahkan ke DPP Partai Golkar di Jakarta, Namun dari 4 orang nama yang di usulkan hanya Yusuf Sirat mendapat dukungan penuh dan di anggap layak oleh beberapa tokoh masyarakat Pulau Kundur.
Hal tersebut dikatakan, Abdul Satar, Tokoh Masyarakat Pulau Kundur kepada karimuntoday.com,Minggu (25/8/2019), bahwa Yusuf Sirat layak untuk menjadi ketua di DPRD Kabupaten Karimun, kenapa demikian sebab Yusuf Sirat di anggap mampu menjadi ketua DPRD Karimun dengan berbagai pertimbangan, pertama beliau (Yusuf Sirat red) memiliki beragam prestasi. Kedua Dukungan para tokoh masyarakat pada Yusuf Sirat, karena memiliki sifat tidak pandang bulu dan memiliki vokalitas yang bagus sebagi wakil rakyat baik saat dia menjabat sebagai ketua DPRD Karimun Periode 2014 periode 2019 ungkap “ Abdul Satar.
Hal senada dikatakan, H.Manap Menurutnya, Yusuf Sirat,memiliki pretasi yang bagus dalam mengemban amanah masyarakat, serta memiliki pandangan yang bagus dalam menerima aspirasi masyarakat.
“ Yusup Sirat memang sosok dan figur andalan untuk menjadi calon ketua DPRD Kabupaten Karimun periode 2019/2024. Oleh sebab itu H.Manap meminta pada seluruh masyarakat Kabuapaten Karimun khusus Kundur untuk mendukung Yusuf Sirat sebagai Ketua DPRD Karimun priode 2019/2024 demi kemajuan Kabupaten Karimun untuk masa mendatang,” Pinta H..Manap (*)