KARIMUNKEPRI

Maju Pilkada Karimun, Rocky Kembali Mendapatkan Dukungan dari Kelompok Masyarakat

KARIMUNTODAY.COM, KARIMUN – Perhelatan Pilkada Serentak Tahun 2024 tinggal menghitung bulan Dukungan terhadap Calon Bupati Karimun Rocky Marciano Bawole S.Sos terus mengalir dari berbagai kelompok masyarakat. saat ini  giliran Scaffolder Karimun Indonesia (SKI) dan Yayasan Seniman Api Indonesia (SAI) menyatakan dukungannya di Restaurant Seafood Radja Husein, Coastal Area, Tanjung Balai Karimun.

Kurang lebih  650 orang anggota SAI dan SKI terlihat menghadiri deklarasi dukungan kepada Calon Bupati Karimun periode 2024-2029 Rocky Marciano Bawole.

Pantauan media ini dilapangan Dukungan tersebut tertuang dengan ditandatanganinya komitmen bersama antara Calon Bupati Karimun Rocky Marciano Bawole,  Ketua Scaffolder Karimun Indonesia (SKI) Achmad Yaniit dan Ketua Seniman Api Indonesia (SAI) Ahmad Musafit.

Calon Bupati Karimun Rocky Marciano Bawole ketika dikonfirmasi media ini Minggu (7/7/2024) Malam, terkait dukungan tersebut mengatakan,  terima kasihnya atas dukungan yang diberikan masyarakat.

” Dia tidak menduga sama sekali menerima undangan dan dukungan dari Scaffolder Karimun Indonesia (SKI) dan Yayasan Seniman Api Indonesia (SAI), ini merupakan satu kebanggaan dan kehormatan, ” ungkap Rocky

Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKB Kepulauan Riau sekaligus sebagai Anggota DPRD Provinsi Kepri ini, Rocky Marciano Bawole menyebutkan keinginannya untuk ikut berkontestasi pada Pilkada 2024 agar bisa mengabdi lebih lama lagi kepada masyarakat.

Menurutnya, peran dan tanggung jawab sebagai bupati dinilai semakin besar. Dengan begitu, dia berharap bisa memberikan manfaat lebih besar pula kepada masyarakat serta memberikan kontribusi positif bagi Kabupaten Karimun.

“Hari ini Bupati bukan perlu puisi, bukan perlu bermadah untuk mengambil hati masyarakat tapi saya pingin action. Insya Allah, kedepan kita akan bergerak bersama untuk Karimun yang lebih baik,” tegasnya.

Ia juga berpesan kepada relawan nantinya agar dalam melakukan sosialisasi tetap menjunjung tinggi etika dan sopan santun serta tidak terprovokasi oleh hinaan dan fitnah dari pihak lain.

“Mari kita sampaikan hal-hal yang baik saja. Pilkada ini jangan sampai merusak persatuan dan persaudaraan kita. Kalau ada yang menjelek-jelekkan, klarifikasi secara santun. Insya Allah, hal baik yang kita sampaikan akan berbuah yang baik pula,” pesannya.

Sementara itu, Ketua Seniman Api Indonesia Ahmad Musafit mengatakan SAI berkomitmen penuh mendukung Rocky Marciano Bawole untuk maju sebagai calon Bupati Karimun pada pilkada 2024 mendatang.

“Yayasan SAI saat ini memiliki anggota sebanyak 680 orang, yang sudah resmi memiliki KTA dan kami sudah berkomitmen untuk memilih bang Rocky sebagai Bupati Karimun periode 2024-2029 mendatang,” jelas Ahmad.

Hal senada juga diungkapkan oleh Ketua Scaffolder Karimun Indonesia Achmad Yaniit yang menilai bahwa sosok Rocky Marciano Bawole dipercaya dapat memimpin Kabupaten Karimun dan membawa perubahan kedepan menjadi lebih baik lagi.

“Untuk itu, dari hati kecil kami tanpa ada paksaan bahwa kami ingin memilih dan memenangkan pak Rocky sebagai Bupati Karimun”. Kata Yani. (ey/lh)

Loading...
 

Tags
Close
Close