KAMPARRIAU

Pemkab Kampar Tandatangani MoU dengan PT, RAPP Terkait Desa Bebas Api Tahun 2024

KARIMUNTODAY.COM, KAMPAR – Pemerintah Kabupaten Kampar melakukan penandatanganan Momerandum Of Understanding (MoU) dengan PT. Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) terkait desa bebas api yang dilaksanakan di Ballroom hotel Unigraha, Kamis (20/6)

Dalam sambutannya, Penjabat Bupati Kampar, Hambali, SE, MH, dalam sambutannya mengatakan bahwa salah satu Desa di Kabupaten Kampar mendapatkan penghargaan dari PT.RAPP terkait Desa bebas api, dengan masuknya desa kuntu sebagai penerima penghargaan bebas api dan sekaligus dilakukan MoU desa bebas api ini, kami mengucapkan terima kasih karena mereka benar-benar menjaga agar tidak terjadi kebakaran dan juga menjaga hutan untuk menghasilkan oksigen

“Kita sehat karena mereka yang melindungi kita dengan menjaga hutan agar tidak terbakar, khusus kepada kades kuntu dengan telah diterimanya pengharaan ini dan juga MoU teraebut, diharapkan kedepan benar-benar bisa menjaga agar tidak terjadi kebakaran, pemerintah Kabupaten kampar sangat mendukung seluruh masyarakat dalam menjaga hutan” ujar Hambali

Pada kesempaten tersebut, hambali juga menghimbaunkepada OPD terkait agar bisa menempatkan armada damkar pada posisi yang rawan kebakaran, mari kita bersama-sama.menjaga hutan kita dan berkomitmen agar kampar bebas dari api, karena ini sangat penting untuk menjaga kelestarian lingkungan.

Sementara itu, Direktur RAPP Martius Ewanto mengatakan bahwa program ini sudah ada pada tahun 2018, sampai saat ini sudah ada 42 desa di seluruh Provinsi Riau yang sudah bebas api, untuk penerima penghargaan dan penandatanganan MoU kali ini ada Tiga Desa diantaranya, Desa Air Hitam dan Desa Lubuk Kembang Bunga di Kabupaten Pelalawan dan Desa Kuntu di Kabupaten Kampar.

“kami memberikan penghargaan kepada desa yang sudah bebas api, kami juga melakukan sosialisasi terhadap bahayanya membuka lahan dengan membakar kepada masyarakat agar tidak terjadi lagi kebakaran hutan dan lahan di daerah kita” harapnya.

Turut hadir pada kesempatan tersebut, Bupati Pelalawan, H.Zukri, Forkopimda Kabupaten Kampar, Forkopimda Kabupaten Pelalawan dan Manager PT.RAPP, Elwan Jumandri. (rudi.sbn).

Loading...
 

Tags
Close
Close