KAMPARRIAU

Penjabat Ketua TP-PKK Kabupaten Kampar Sambut Kedatangan Tim Monitoring dan Evaluasi Dari Tim PKK Provinsi Riau

KARIMUNTODAY.COM, KAMPAR – Penjabat Ketua TP-PKK Kabupaten Kampar, Ricana Djayanti Hambali menyambut kedatangan tim monitoring dan evaluasi TP-PKK Provinsi Riau yang di hadiri oleh hj. Herlina .SPI

Dalam sambutannya, Pj. Ketua TP-PKK Provinsi Riau menyampaikan bahwa Tim Penggerak PKK memiliki peran yang sangat strategis dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Melalui 10 Program Pokok PKK, kita bersama-sama berusaha meningkatkan taraf hidup keluarga, mulai dari aspek kesehatan, pendidikan, ekonomi, hingga sosial budaya.

“Monitoring dan evaluasi seperti yang kita lakukan pada hari ini adalah langkah penting untuk memastikan program-program yang telah kita jalankan berjalan sesuai dengan tujuan. Kami ingin memastikan bahwa pelaksanaan program PKK di setiap daerah Provinsi Riau dapat berjalan efektif dan memberikan dampak positif bagi masyarakat” jelasnya.

Ditambahkan Herlina, Tim Penggerak PKK di setiap jenjang harus memperkuat koordinasi dan sinergi baik secara internal maupun dengan pemerintah serta masyarakat luas. Dengan sinergi yang baik, kita akan mampu mencapai hasil yang lebih optimal dalam melaksanakan program-program PKK.

“Program-program yang kita jalankan harus terus berinovasi dan beradaptasi dengan kebutuhan masyarakat yang terus berkembang. Oleh karena itu, saya mengajak kita semua untuk selalu terbuka terhadap masukan dan evaluasi, serta mencari solusi terbaik untuk setiap tantangan yang dihadapi” harapnya.

Dikatakannya, penggunaan teknologi informasi sangat penting untuk mempercepat penyampaian informasi dan memantau pelaksanaan program. Mari kita manfaatkan teknologi dengan bijak dalam meningkatkan efektivitas kerja Tim Penggerak PKK.

Program PKK harus tetap berfokus pada upaya peningkatan kesejahteraan keluarga, baik dari sisi ekonomi, kesehatan, pendidikan, maupun kehidupan sosial. Keluarga yang sejahtera adalah kunci dari masyarakat yang sejahtera.

“Saya ucapkan terima kasih atas kerjasama dan dedikasi seluruh anggota Tim Penggerak PKK Provinsi Riau. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan petunjuk dan kekuatan kepada kita dalam menjalankan tugas ini” harap Herlina

Sementara itu.Penjabat Ketua TP-PKK Kabupaten Kampar, Ricana Djayanti Hambali, mengucapkan terima kasih atas kehadiran Ketua TP-PKK Provinsi Riau beserta tim monitoring dan evaluasi program, semoga dengan kunjungan ini, bisa menjadikan PKK Kabupaten Kampar lebih baik kedepannya dalam menjalankan 10 prigram pokok PKK.(rudi.s)

Loading...
 

Tags
Close
Close