JAWA TENGAH

Aries Susanti, Atlit Sport Climbing Disambut Ratusan Warga Di Pendopo Kabupaten Grobogan

 

KARIMUNTODAY.COM,GROBOGAN – Ratusan warga Kabupaten Grobogan/Jawa Tengah, Selasa siang (05/9) menunggu kedatangan Aries Susanti Rahayu. Warga penasaran dengan sosok Aries panggilan akrab atlit panjat tebing yang sudah mengharumkan nama Kabupaten Grobogan ke penjuru dunia. Kedatangan Aries Susanti dijemput langsung oleh Bupati Grobogan beserta seluruh pengurus KONI Grobogan di Gedung Gubernuran Semarang.

Setelah sampai di Grobogan,kedatangan Aries langsung dikirab mengelilingi kota Purwodadi dengan menggunakan mobil jip bersama beberapa komunitas jip serta dikawal oleh marcing band. Kirab kemudian berakhir di Pendopo Kabupaten Grobogan. Warga langsung mengerubuti Aries Susanti yang belum turun dari kendaraan yang ditumpangi tersebut bersama Bupati Grobogan.Ttidak hanya orang tua,anak anak dan remaja saling berebut untuk berfoto selfi dan berjabat tangan dengan sang spider women asal Grobogan tersebut.

Bupati Grobogan Sri Sumarni, mengatakan kabupaten Grobogan turut bangga dengan prestasi yang ditorehkan Aries saat pesta Asian Games di Palembang. “ Kita bangga dengan prestasi Aries, tidak hanya satu medali namun dua medali emas ia sumbangkan untuk Indonesia, kita patut bangga,” ucap Bupati.

Bupati menambambahkan, dengan prestasi tersebut Pemkab akan memberikan hadiah kepada Aries Susanti sebesar 100 juta.” Dari pemkab akan memberikan uang tali asih sebesar 100 juta untuk Aries Susanti,karena prestasinya mampu mengangkat nama Grobogan dan Indonesia di dunia,” jelas Bupati

Sementara itu,dalam kesempatan tersebut Aries mengucapkan terimakasih kepada Bupati dan warga masyarakat Grobogan karena keberhasilannya memperoleh medali emas.“Saya ucapkan terimakasih atas doa dan support warga masyarakat Grobogan,alhamdulilah berhasil,” ucap Aries.

Selain itu,Aries juga meminta kepada Pemkab Grobogan untuk bisa membuatkan fasilitas sport climbing agar nantinya bisa digunakan untuk generasi mendatang sehingga nanti banyak para atlit-atlit panjat tebing yang akan meniru kesuksesannya. “ Saya harap pemkab bisa membuatkan fasilitas untuk sport climbing agar ada atlit-atlit panjat tebing yang berprestasi,” pintanya.

Permintaan Aries langsung direspons bupati Grobogan. Bupati Grobogan melaui KONI Grobogan akan mebuatkan fasilitas sport climbing seperti yang diinginkan Aries. “Kita langsung respons permintaan Aries, kita akan buatkan fasilitas itu, agar nantinya bisa tumbuh generasi muda yang meniru kegiatan yang positif dan bisa mengharumkan daerahnya seperti Aries Susanti. (*)

Laporan   : Nurulyadi

Editor       : Indra H Piliang

Loading...
 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close
Close