KARIMUNKEPRIKUNDUR

PT Timah TBK Serahkan Bantuan Pengobatan untuk Radiah

KARIMUNTODAY.COM,  KUNDUR – PT Timah Tbk Wilayah operasi Kepulauan Riau dan Riau menyerahkan bantuan biaya pengobatan bagi Radiah warga Parit Benut, Kecamatan Meral, Kabupaten Karimun yang sudah lama mengalami sakit komplikasi.

Saat didatangi, Radiah terbaring lemas di kediamannya, Jumat (6/8/2021). Ia menceritakan sudah lama menderita sakit hingga komplikasi.

PT Timah menyerahkan bantuan biaya pengobatan Radiah, agar dapat mengurangi beban keluarga. Dengan bantuan biaya pengobatan ini diharapkan Radiah bisa kembali membaik.

Bantuan pengobatan ini diserahkan PT Timah Tbk diterima langsung oleh Radiah yang juga dihadiri sumainya Tiar.

“Terimakasih atas bantuan yang diberikan PT Timah Tbk ini, saya sangat terharu atas kunjungan ini,” kata Radiah dengan lirih.

Sementara itu, suami Radiah, Tiar menyampaikan apresiasinya kepada PT Timah Tbk yang telah membantu keluarganya.

“Saya sebagai suami dari Radiah merasa bersyukur dan mengucapkan ribuan terimakasih atas perhatian serta bantuan yang diberikan oleh PT Timah dan ini sangat berarti untuk kami,” katanya.

Ia berharap, PT Timah terus jaya sehingga bisa terus berkontribusi bagi masyarakat.

“Semoga PT Timah senantiasa sukses dalam usaha serta dimurahkan rezeki dari yang maha kuasa, agar dapat terus membantu masyarakat yang membutuhkan dan ini kontribusi nyata yang saya rasakan,” tutupnya. (*)

 

 

Loading...
 

Tags
Close
Close