KARIMUNTODAY.COM, KARIMUN – Dalam rangka Operasi Bina Waspada Seligi 2023, Sat Binmas Polres Karimun melaksanakan pembinaan dan penyuluhan (Binluh) serta sosialisasi guna mengantisipasi penyebaran paham radikalisme ditengah-tengah masyarakat. Kamis (31/08/2023)
Perlu diketahui dalam Operasi Bina Waspada di laksanakan serentak seluruh Indonesia termasuk wilayah hukum Polda Kepri dengan sandi “Operasi Bina Waspada Seligi 2023” dan di laksanakan selama 30 (tiga puluh hari).
Adapun sasaran atau target dari “Ops Bina Waspada Seligi 2023” yakni untuk meningkatkan daya cegah dan daya tangkal masyarakat terhadap paham radikalisme.
Kegiatan binluh dan sosialisasi dalam rangka Operasi Bina Waspada yang di laksanakan oleh Sat Binmas Polres Karimun kali ini dengan menyambangi tempat ibadah seperti di Klenteng Cetiya Jaya dan toko Cd / Dvd pasar Maimun yang terletak di Kec. Karimun.
Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kasat Binmas AKP Sasmintoro S.H., M.H., atau yang diwakili oleh Kasi Propam Polres Karimun selaku Kasatgas Banops Operasi Bina Waspada.
Kasat Binmas Polres Karimun AKP Sasmintoro S.H., M.H., mengatakan adapun cara bertindak dalam Ops Bina Waspada Seligi 2023 ini dengan mengedepankan upaya sosialisasi, pembinaan, penyuluhan dan himbauan secara masif kepada toga (tokoh agama), tomas (tokoh masyarakat) serta masyarakat.
Lebih lanjut Kasat Binmas juga memberikan himbauan dan pemahaman kepada tokoh agama tentang bahaya paham radikalisme dan terorisme serta memberikan edukasi kepada masyarakat terkait kamtibmas menjelang pemilu 2024.
“Melalui Operasi Bina Waspada ini, kami berharap kepada masyarakat dapat senantiasa waspada terhadap paham radikalisme serta berpegang teguh terhadap NKRI, dalam rangka mencegah paham radikalisme anti pancasila, terorisme serta untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman, nyaman dan kondusif.” terang AKP Sasmintoro (*lh)