INDRAGIRI HILIRTEMBILAHAN

Kodim 0314/Inhil Laksanakan “Kembul Bujono” dalam Situasi Siaga Pemilu

KARIMUNTODAY.COM, TEMBILAHAN – Komando Distrik Militer (Kodim) 0314/Inhil menggelar “Kembul Bujono” di Markas Kodim 0314/Inhil Jumat (19/04/2019). Kembul Bujono adalah makan bersama dengan menggunakan daun pisang sebagai alasnya. Diikuti oleh Kasdim,Perwira Staf dan seluruh anggota Makodim. Mereka duduk bersila di lantai, berdoa, lalu menikmati makanan tradisional berupa nasi dan ikan Bakar yang dimasak Oleh anggota Kembul Bujono sendiri merupakan tradisi atau kebiasaan masyarakat Jawa yang bermakna menjalin silaturahim serta menjaga rasa kekeluargaan terhadap sesama.

Komandan Kodim 0314/Inhil Letkol Inf Andrian Siregar S.I.P Dalam suasana siaga Pemilu ikut berbaur dengan para anggotanya dalam acara yang baru pertama digelar di lingkungan Kodim 0314/Inhil.

Menurutnya, acara ini bertujuan untuk menambah kekompakan antar anggota, saling menguatkan dalam menjalankan tugas mengamankan negara dan mengayomi masyarakat. Terlebih menghadapi situasi bangsa yang belakangan lebih berdinamika ini.

“Para personel membutuhkan energi yang lebih untuk menghadapi situasi sekarang ini, saya sebagai komandan harus menjaga mereka dengan menciptakan keakraban untuk melaksanakan tugas secara bersama-sama,” Ungkap Dandim

Dalam kesempatan ini pun Dandim menekankan kepada anggotanya bahwa mereka bekerja tidak sendiri. Tugas di lapangan yang berat akan terasa ringan jika dipikul bersama-sama ini baru kita laksanakan Dengan terlaksananya Pilpres dan pileg 2019. “Ke depan tradisi semacam ini terus dipertahankan agar antar anggota saling akrab dan kompak,” Unkap Pasiter Kapten Inf Andoko

Loading...
 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close
Close