KARIMUNTODAY.COM, PEKANBARU – Jurusan Biologi FMIPA Universitas Riau menggelar kegiatan Leader Training of Biology (LTB) ke-XI. Kegiatan yang dilaksanakan selama sehari pada Minggu (07/11/2021) ini dilakukan secara online dan semi offline di ruang baca dan ruang jurusan Biologi FMIPA Universitas Riau dengan mematuhi protokol kesehatan.
Kegiatan LTB XI ini merupakan suatu kegiatan dari dinas kaderisasi, dan Inti kegiatan ini adalah untuk mahasiswa baru seperti pengenalan teknik sidang serta pentingnya administrasi yang ditaja oleh Dinas Kaderisasi HIMABIO FMIPA UNRI dengan mengangkat tema “Be a Super Leader from Earth”.
Kegiatan pengkaderan ini biasanya dilakukan secara tatap muka, namun kali ini dilakukan dengan cara yang berbeda demi terlaksananya tujuan dari kegiatan tersebut yaitu untuk membangun karakter, menumbuhkan jiwa kepemimpinan, dan sikap tanggung jawab mahasiswa baru.
Panitia pelaksana sendiri telah menyiapkan rancangan kegiatan dengan semenarik mungkin yang dilengkapi dengan seminar kepemimpinan, seminar administrasi, travo, serta pelatihan dan simulasi sidang yang diharapkan dapat bermanfaat dan berguna bagi mahasiswa baru yang akan menjadi seorang pemimpin.
Dalam sambutannya, Leader Training of Biology (LTB) XI, Dr. Rr. Sri Catur Setyawatiningsih, M.Si
menjelaskan tentang pentingnya suatu kepemimpinan. “Bahwa dalam kepemimpinan ini adalah membangun karakter, melatih soft skill individual, belajar berorganisasi, dan membangun kepercayaan diri. Ibu juga berharap agar semua khususnya angkatan 2021 aktif dalam kegiatan organisasi di Himabio ini nantinya” ucap Dr. Rr. Sri Catur Setyawatiningsih, M.Si dalam kata sambutan sekaligus pembukaan acara Leader Training of Biology (LTB) XI,(07/11).
Dalam kesempatan yang sama, Bupati Mahasiswa HIMABIO FMIPA UNRI, Riski Alfikri menyebutkan ”Leader Training of Biology ini merupakan rangkainan acara TO 1 dari Dinas Kaderisasi yang bertujuan untuk membentuk adik-adik menjadi seorang pemimpin dan juga mengetahui dasar-dasar dari kepemimpinan itu sendiri, administrasi, travo, dan teknik persidangan. Sehingga di Acara LTB inilah yang nantinya kita akan mendapatkan ilmu yang wajib dan sewajarnya mahasiswa ketahui”.
Selain itu, ditambahkan Ketua Pelaksana Leader Training of Biology (LTB) XI Jurusan Biologi Universitas Riau, Jhon berharap dengan kegiatan ini akan banyak ilmu yang didapat oleh seluruh peserta yang ikut dalam kegiatan ini, serta mendapatkan output yang baik. Karena disini akan dilatih kepemimpinan, terkhusus angkatan 2021.
Pada kegiatan ini mahasiswa baru tidak hanya diperkenalkan dengan pemateri-pemateri yang sudah kompeten dibidangnya masing-masing, tetapi juga diajarkan bagaimana cara menjadi seorang pemimpin, keadministrasian dalam sebuah organisasi, cara orasi yang baik dan benar, serta teknik persidangan yang akan berguna ketika akan terjun kedunia organisasi baik tingkat jurusan, fakultas, maupun Universitas. Dan bahkan dalam kegiatan LTB XI ini ditanamkan pula bagaimana sikap menghargai seseorang dan menjadi pendengar yang baik.(rls/red)