KARIMUNTODAY.COM, KARIMUN – Saat ini Tim Puslitbang Polri (Pusat Penelitian dan Pengembangan Polri) melaksanakan penelitian tentang “Tingkat Kepercayaan Masyarakat Terhadap Kinerja Polri” di wilayah hukum Polres Karimun. Rabu (16/2/2022).
Salah satu organisasi di lingkup polri yang bersentuhan lansung dengan masyarakat salah satunya satuan lalu lintas (Satlantas), dari kaca mata masyarakat pada umumnya kinerja Polri kususnya Polres Karimun dibawah kepemimpinan Kapolres Karimun, AKBP ony Pantano, SIK, SH Tingkat kepercayaan masyarakat sangat tinggi, pasalnya saat ini karimun kondisinya kondusif.
Jumi salah seorang masyarakat karimun ketika dimintai tanggapanya mengatakan, Dia sangat puas dengan pelayanan yang diberikan oleh anggota polres karimun khususnya satlantas, sebab dia melihat dalam menegakan aturan berlalu lintas personil satlantas lebih harmonis dengan memberikan teguran kepada pelanggar lalu lintas dari penegakan berlalu lintas.
” Itu saya alami sendiri, ketika mengantar anak sekolah saya lupa memakai helm, dan ketika saya di stop personil satlantas saya hanya diberikan teguran agar kedepanya tidak lupa memakai helm, artinya personil satlantas lebih mengkedepankan hubungan harmonis dari pada melakukan tindakan tegas kepada pelanggar lalu lintas dan saya menyebutkan Tingkat Kepercayaan Masyarakat Terhadap Kinerja Polri” di wilayah hukum Polres Karimun sangat tinggi,” ucapnya.
Ditambahkanya lagi, Dia berharap kedepanya kepercayaan masyarakat kepada kinerja polri khususnya polres karimun tidak menurun sebingga jarak antara masyarakat dengan Polri terus berdampingan satu sama lainya, sebab polri adalah pengayom dan pelindung masyarakat,” tutupmya.
Secara terpisah, Aipda K. Tarigan salah seotang personil satlantas polres karimun ketika dimintai tanggapanya Kamis (17/2/2022), mengatakan, Ya kita satlantas dalam menjalankan tugas di lapangan lebih mengkedepankan rasa keharmonisan dengan masyarakat, apabila ada pelanggar lalu lintas kita berikan teguran agar kedepanya mentaati aturan lalu lintas, namun apabila nantinya di lakukan pelanggaran lagi baru kita berikan tindakan dengan melakukan penilangan, semua itu sesuai dengan arahan bapak kapolres beserta bapak kasatlantas agar memberikan pelayanan prima kepada masyarakat,” imbuhnya (red)