KARIMUNTODAY.COM, BATAM –Kampus Politeknik Negeri Batam meski di tengah pandemi Covid-19 kembali diadakan wisuda yang ke XX (20) sebanyak 233 orang dengan mengambil tema ” Politeknik Negeri Batam Tangguh “.
Kali ini sistem nya berbeda dengan tahun tahun sebelumnya, yang mana biasa nya para wisudawan/ti berkumpul disebuah ruangan, sekarang sistem nya dilaksanakan secara daring (sistem online) dan lurring (Drive thru).
Penyematan Toga atau pemindahan tali Toga dilakukan langsung oleh Direktur Politeknik Negeri Batam yakni Uuf Brajawidagda., ST., MT., Ph. D, kepada peserta wisuda ke XX di depan lobby gedung wisuda Politeknik Negeri Batam, Kamis 1/10/2020.
Ketua panitia pelaksana wisuda ke XX Gawan Sagoro, S.Tr menjelaskan Tentunya kita melaksanakan wisuda ini dengan berbagai macam pertimbangan, mengikuti protokol kesehatan yang direkomendasikan oleh tim Gugus Tugas.
” kita laksanakan secara 2 tahap, pada sistem daring dilaksanakan pada tanggal 29 September 2020 kemaren, nah hari ini Kamis Tanggal 1 Oktober 2020 dengan sistem lurring (Drive thru).” Ungkap gawan
Dijelaskannya untuk metode daring kemaren wisuda dilaksanakan menggunakan aplikasi zoom dan disiarkan secara live melalui YouTube sedangkan lurring dengan menggunakan sistem drive thrue dimana para peserta wisuda yang boleh turun untuk penyematan toga hanya calon wisudawan dan wisudawati saja, sedangkan untuk orang tua dan keluarga tetap di dalam mobil.
Untuk hari ini ada 233 peserta wisuda ini sudah masuk gelombang kedua, sementara itu untuk gelombang pertama ada 105 orang dan sudah kita lakukan di bulan Juli kemarin. Dan next nanti dibulan November prediksinya sekitar 300 peserta.
“Politeknik Negeri Batam hari ini meluluskan 233 wisudawan wisudawati dengan jurusan Akuntansi, Teknik Mesin, Elektro, Mekatro dan Informatika untuk Program Pendidikan Diploma D3 dan D4,” jelas Gawan.
Ia menambahkan, kegiatan ini kita bagi 2 kloter, untuk kloter pertama dimulai pukul 08.30 Wib sampai pukul 11.30 Wib, sementara kloter kedua dilanjutkan pukul 13.00 Wib sampai pukul 16.00 Wib.
“Ini kita lakukan untuk meminimalisir terjadinya kerumunan, jadi kita bagi 2 kloter. Jadi mereka tidak datang berbarengan diwaktu yang sama,” ungkapnya.
Kita sudah izin ke tim gugus tugas untuk wilayah Batam wisuda dengan metode drive thrue, dan tim gugus tugas mengizinkan karena kita tidak berkumpul.
“Selama wisuda berlangsung protokol kesehatan tetap kita terapkan disini, para peserta wisuda kita berikan masker, face shiled serta tidak ada kontak fisik antara panitia dan wisudawan wisudawati,” tambah Gawan.
” Harapan saya untuk wisudawan wisudawati semoga jangan berkecil hati karena beda cara wisudanya sekarang dengan sebelumnya, hanya seremony saja, yang paling penting setelah lulus bisa bekerja dengan baik.” Pungkas gawan mengakhiri. (*)