KARIMUNTODAY.COM, BINTAN – Menjelang akhir tahun, sejumlah proyek fisik di Kabupaten Bintan tampak dipacu dan digesa. Bahkan, tak sedikit yang telah rampung dikerjakan.
Salah satunya, proyek pembangunan Drainase di Kampung Bina Desa Kelurahan Sei Lekop Kecamatan Bintan Timur Kabupaten Bintan. Proyek bernilai Rp. 806.225.000,00 ini, telah rampung dikerjakan oleh CV. Jaya Tenan.
Dan kini, pelaksana proyek hanya tinggal melakukan pembersihan di sekitar pinggiran irigasi. Bahkan, ketika kawasan itu diguyur hujan lebat Selasa (29/11/2022), tak sedikitpun terlihat luapan air menggenangi kawasan itu. Artinya, setelah ada irigasi tersebut, warga tidak lagi kebanjiran.
Tak hanya itu. Warga sekitar pun merasa sangat senang dengan adanya irigasi itu. Pengakuan seorang warga yang tinggal tidak jauh dari lokasi itu, sebut saja Aldo. Lelaki berambut ikal ini, dengan senyum sumringahnya mengatakan,

“Iya bang . . . Kami warga disini merasa senang setelah dibangun parit ini (irigasi-red). Kampung kami tidak lagi kebanjiran kalau datang hujan. Buktinya, hujan lebat hari ini, kami tidak kebanjiran lagi. Terimakasih kami sampai ke pemerintah atas dibangunnya drainase ini, “bebernya di sekitar proyek (29/11/2022).
Proses pekerjaan pembangunan Drainase itu menghabiskan waktu selama 90 hari kerja. Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman (Disperkim) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) sebagai Pengguna Anggaran. Kini proyek tersebut telah rampung. Dilihat dari hasil pekerjaannya, Pelaksana proyek terbilang cukup bertanggungjawab mengerjakannya. Dan hasilnya pun tampak cukup memuaskan.
Di tempat terpisah, pihak pelaksana proyek mengakui, “meskipun cukup banyak rintangan alam, khususnya hujan yang terus menerus mengguyur akhir-akhir ini, tapi kami merasa puas. Soalnya, proyek ini bisa selesai sesuai waktu yang ditentukan, “ujar pelaksana proyek di sekitar irigasi itu. (Bps)
Loading...