KARIMUNTODAY.COM, TELUK KUANTAN – Kepolisian Sektor Kuantan Mudik Polres Kuansing, dalam rangka memperingati hari ulang tahun Bhayangkara Korps Brimob yang ke 76, Menggelar kegiatan Bakti Sosial (Baksos) dan menyambangi rumah Purn Brimob Polres Kuansing.
Kegiatan ini di pimpin langsung Kapolsek Kuantan Mudik IPTU Ferry M Fadillah dan di dampingi Beberapa personil Polsek Kuantan Mudik dan personil Polsek Cerenti yang dulunya juga bertugas personil Brimob
Kegiatan ini di awali dengan menyambangi dua orang Exs Purn personil Brimob Polres Kuansing yaitu di Desa Aur Duri Kecamatan Kuantan Mudik
“Kegiatan anjangsana dan Baksos ini dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Bhayangkara Korp Brimob yang ke 76 dan juga mempererat silahturahmi dengan Purn Brimob Polres Kuansing, Bagaimana pun juga mereka dulunya bagian dari kita juga” ujar Kapolsek Kuantan Mudik IPTU Ferry M Fadillah kepada Media ini pada Jum’at 19/ 11/ 2021
Setelah itu, Rombongan kemudian juga memberikan bantuan berupa sembako kepada masyarakat yang berada di Desa Pebaun Hilir Sebanyak 5 orang dan
langsung menyerahkan sembako kepada masyarakat penerima
“Semoga apa yang kami berikan dapat meringankan beban masyarakat dalam situasi Covid-19 walaupun tidak seberapa dapat membantu saudara-saudara kami, khususnya yang menerima sembako masyarakat Pebaun Hilir,” harapnya (*)
Loading...