KARIMUNTODAY.COM, KAMPAR – Penjabat Bupati Kampar yang diwakili Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan (Ekbang) Setda Kampar Suhermi, ST menghadiri Penandantanganan Fakta Integritas kegiatan Penerimaan peserta didik baru (PPDB) online SMA/SMK negeri tahun pelajaran 2024/2025. Kegiatan itu digelar di Gedung Serindit Komplek Gubernuran Gubenur Riau di Pekanbaru Rabu (19/6)
Hadir dalam kesempatan itu Penjabat Gubernur Riau SF. Haryanto, Plt Kepala Dinas Pendidikan Riau Roni Rakhmat, Kepala Ombudsman Perwakilan Provinsi Riau Bambang Pratama dan Pada kesempatan itu Asisten Ekbang didampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Olahraga Kampar Aidil.
Penandatangan pakta integritas tersebut dilakukan langsung oleh aparat penegak hukum, LSM, Ombusman, media, dan beberapa pihak terkait lainnnya dilingkungan dunia pendidikan.
Penjabat (Pj) Gubernur Riau SF Hariyanto yang memimpin langsung penandatangan pakta integritas tersebut dalam pidato pengarahannya mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan untuk membuat komitmen dan membuktikan bahwa PPDB tahun ini dilaksanakan secara transparan, jujur dan berintegritas.
“Kita buktikan bahwa PPDB tahun ini tidak ada yang macam-macam, kalau ada yang macam-macam laporkan. Penandatangan Fakta integritas ini bentuk komitmen bersama untuk pelaksanaan PPDB yang jujur dan berintegritas,” katanya.
Lebih lanjut dikatakannya, dengan sudah adanya Fakta integritas tersebut diharapkan dapat tercipta sistem PPDB yang lebih baik, dan setiap anak memiliki kesempatan untuk mengakses pendidikan.
“Kalau sekarang sudah jelas, tidak ada main-main lagi. Jangan coba melakukan kecurangan dalam pelaksanaan PPDB, karena sudah melibatkan aparat hukum,” ujarnya.
Sementara itu, Plt Kepala Dinas Pendidikan Riau Roni Rakhmat mengatakan, pihaknya akan mulai melaksanakan tahapan PPDB tingkat SMA/SMK di Riau pada 21 Juni. Pada tanggal tersebut, akan dilaksanan tahapan pra pendaftaran. Pada tahapan pra pendaftaran ini, peserta didik sudah bisa mulai mengupload dokumen-dokumen persyaratan PPDB melalui aplikasi yang sudah disiapkan oleh panitia.
Kemudian pada 24-29 Juni, peserta didik yang sudah mendaftar bisa memilih sekolah yang diinginkan. Khusus bagi peserta didik yang mendaftar di SMK, selain milih sekolah, peserta didik juga harus memilih jurusan yang diinginkan.
“Khusus untuk yang mendaftar di SMK, peserta didik bisa memilih jurusan berbeda di sekolah yang sama apabila mengambil jalur di luar rangking,” katanya.
Lebih lanjut dikatakannya, setelah memilih sekolah, pada tanggal 30 Juni 2024 tahapan PPDB masuk ke proses rekonsiliasi data.
“Sesuai jadwal pada tanggal 1 Juli 2024 kita akan umumkan penetapan hasil seleksi PPDB Riau tahun 2024 untuk tingkat SMA dan SMK negeri di Provinsi Riau,” ujarnya.(rudi.s)