INDRAGIRI HILIRRIAUTEMBILAHAN
Ketua NU Inhil Apresiasi Penyelenggaraan Pemilu Secara Transparan, Jujur Adil dan Demokratis
KARIMUNTODAY.COM,TEMBILAHAN– Ketua Nahdatul Ulama Kabupaten Indragiri Hilir Abdul Hamid menyatakan bahwa pelaksanaan Rapat Pleno Penghitungan Suara Pemilu di Kabupaten Indragiri Hilir berjalan dengan lancar, aman, jujur, adil, sangat transparan dan demokratis.
Hal ini disampaikan Abdul Hamid setelah mendengar hasil rapat pleno digedung Engku Kelana kemaren, bahwa tidak terjadi sesuatu dan terlihat aman-aman saja. Beliau juga menyampaikan apresiasi kepada pihak keamanan dari TNI-Polri dan juga ucapan terima kasih atas kinerjanya dalam mengamankan serta mengawal seluruh tahapan Pemilu ini sehingga berjalan dengan aman dan lancar serta demokratis.
Berikut pernyataan Ketua NU Kab. Inhil… “Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh, saya Abdul Hamid Ketua Nahdatul Ulama (NU) Kabupaten Indragiri Hilir, dengan ini menyatakan, bahwa rapat pleno terbuka ditingkat Kabupaten Indragiri Hilir, telah berjalan dengan aman, damai, jujur, adil, sangat transparan dan demokratis..”

Demikianlah pernyataan Ketua NU Kab. Inhil Sdr. Abdul Hamid, semoga proses pemilu tahun 2019 dapat berjalan dengan sukses hingga akhir. Hal senada dengan yang telah dilakukan Ketua Nahdatul Ulama Kabupaten Indragiri Hilir, H. Husni sebagai Tokoh Masyarakat Kabupaten Inhil juga menyatakan sikapnya yang mengatakan bahwa pelaksanaan Rapat Pleno Penghitungan Suara Pemilu di Kabupaten Indragiri Hilir berjalan dengan lancar, aman, jujur, adil, sangat transparan dan demokratis.
Hal ini disampaikan oleh H. Husni setelah mendengar hasil rapat pleno digedung Engku Kelana kemaren, bahwa tidak terjadi sesuatu dan terlihat aman-aman saja. Beliau juga menyampaikan apresiasi kepada pihak keamanan dari TNI-Polri dan juga ucapan terima kasih atas kinerjanya dalam mengamankan serta mengawal seluruh tahapan Pemilu ini sehingga berjalan dengan aman dan lancar serta demokratis.
Berikut pernyataan H. Husni sebagai Tokoh Masyarakat Kab. Inhil… “Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh, saya H. Husni, Tokoh Masyarakat Kabupaten Indragiri Hilir, dengan ini menyatakan, bahwa rapat pleno terbuka ditingkat Kabupaten Indragiri Hilir, telah berjalan dengan aman, damai, jujur, adil, sangat transparan dan demokratis.
Demikian pernyataan tokoh masyarakat Kab.Inhil H. Husni, semoga proses pemilu tahun 2019 dapat berjalan dengan sukses hingga akhir,” harapnya (*/r)
Laporan : Ridho magribi
Sumber : Humas Polres Inhil
Editor : Indra H piliang