JAWA TENGAH

Diduga Pengandara Mabuk,Sebuah Minibus Terguling Dua Luka Luka di Grobogan

 

KARIMUNTODAY.COM, GROBOGAN,- Sebuah minibus terguling masuk sungai setelah menabrak pohon pembatas jalan di Grobogan,Jawa Tengah. Kedua penumpang selamat dan hanya mengalami luka-luka.

Kecelakaan tunggal terjadi di jalan raya Gubug menuju Kedungjati,Grobogan,Jawa Tengah,Minggu pagi (30/12). Minibus bernomor polisi AB 1628 AW yang dikendarai dua penumpang minibus berjenis kelamin perempuan yang tak diketahui identitasnya ini terguling setelah menabrak sebuah pohon pembatas jalan.

Badan minibus masuk sungai dengan posisi roda diatas. Kondisi minibus bagian depan ringsek setelah menabrak pohon hingga pohon tersebut tumbang. Beruntung kedua korban hanya mengalami luka ringan dan kemudian oleh polisi kedua korban kemudian dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan.

Menurut keterangan saksi,minibus yang melaju kencang dari arah Kedungjati tersebut tiba-tiba oleng hingga roda depan minibus masuk ke bahu jalan yang rendah. Sang Sopir hilang kemudi hingga minibus terus melaju dan berhenti setelah menabrak sebuah pohon. Diduga sopir dalam kondisi mabuk.

“ Mobil melaju kencang dari arah Selatan,kemudian oleng dan menabrak pohon,dan masuk sungai,” ucap Alimin saat dilokasi kejadian.

Menurut warga setemmpat, sepanjang jalan raya Gubug menuju Kedungjati tepatnya di Desa Kapung,Tangungharjo tersebut rawan terjadi kecelakaan. Selain karena kondisi jalan yang terbilang lengang,kondisi jalan juga tidak ada penerangan disaat malam hari. Sehingga sangat membahayakan bagi para pengendara yang melintas.

“ Jalan ini rawan mas,sering terjadi kecelakaan, selain bahu jalan rendah,juga tak ada penerangan jalan,” ujar Sutrisno penduduk setempat

Hingga kini kedua korban masih dalam perawatan dokter. Sementara kondisi minibus masih belum dievakuasi dari dalam sungai. Kejadian ini sempat menjadi tontonan warga dan membuat arus lalu lintas dari arah gubug menuju kedungjati sempat tersendat. Hingga kini kejadian ini masih dalam penanganan Unit Laka Lantas Polres Grobogan.(*)

Laporan    : Nurulyadi

Editor        : Indra H Piliang

Loading...
 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close
Close