KARIMUNKEPRI

Sekdakab Karimun : Semua WNI Dari Malaysia Sudah di Pulangkan ke Daerah Masing-Masing

KARIMUNTODAY.COM, KARIMUN –  Ketua Gugus Tugas Penanggulangan Covid – 19, HM. Firmansyah juga Sebagai Sekretaris Daerah Kabupaten Karimun, Provinsi Kepri menyebutkan bahwasnya terhitung hari ini semua Warga Negara Indonesia yang di deportasi oleh Malaysia ke Tanjungbalai Karimun sudah di pulangkan ke daerah masing-masing.

Hal tersebut dikatakan, HM. Firmansyah kepada karimuntoday.com, Via Hp selularnya Senin (23/3/2020), Ya, kemarin kita sudah kedatangan WNI dari Malaysia sebanyak 5 ribuan lebih dan ratusan orang kita inapkan di Gor Indor Karimun untuk dilakukan tindakan medis dengan melakukan pengecekan suhu, dan Alhamdulillah semuanya tidak ada gejala-gejala terkena virus korona, oleh sebab itu hari ini mereka kita pulangkan ketempat asalnya.

“ Hari ini kita kembali kedatangan WNI dari Malaysia berkisar 500 orang lebih dan pada rapat tadi siang bapak bupati sudah meminta kepada KSOP agar menutup trayek dari Kukup Malaysia- Karimun Indonesia terhitung pukul, 12.00 WIB, dalam rangka untuk mengantisipasi kedatangan WNI susulan,” Ucapnya

Ditambahkanya lagi, Namun dengan pertimbangan kemanusiaan, bupati karimun menerima usulan dari KSOP Karimun agar menyurati Pemprov Kepri dan Konjen di Malaysia untuk mendata warga Negara Indonesia yang sudah memiliki tiket untuk kembali ke Indonesia melalui pelabuhan karimun,” Tukasnya (*)

Editor   : Lukman Hakim

Loading...
 

Tags

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close
Close